Pages

Labels

7/22/20

Teks Prosedur

Pengertian dan Tujuan  Teks Prosedur

Teks Prosedur adalah teks yang berisi cara, tujuan untuk membuat atau melakukan sesuatu hal dengan langkah demi langkah yang tepat secara berurutan sehingga menghasilkan suatu tujuan yang diinginkan.

Macam-Macam Teks prosedur

Ada tiga (3) jenis teks prosedur, diantaranya:

1. Teks Prosedur Sederhana

Merupakan suatu prosedur yang bisa di lakukan hanya dengan dua hingga tiga aksi / langkah saja. Contohnya : cara menggunakan kipas angin

2. Teks prosedur Kompleks

Merupakan prosedur yang didalamnya itu terdapat aksi / langkah-langkah yang banyak atau bisa dibilang cukup rumit. Contohnya : Misalnya, prosedur pengurusan KTP.

3. Teks Prosedur Protokol

Merupakan prosedur yang aksi atau tata cara atau juga  langkah-langkahnya tidak terlalu rumit sehingga mudah untuk dipahami.

Ciri-Ciri Teks Prosedur Secara Umum

1.    Berisikan langkah-langkah

2.    Disusun secara informatif

3.    Dijelaskan secara mendetail

4.    Bersifat objektif

5.    Langkah berkelanjutan dengan penjelasan

6.    Menggunakan syarat/pilihan

7.    Bersifat universal

8.    Bersifat aktual dan akurat

9.    Bersifat logis

Struktur Teks Prosedur

Struktur yang ada didalam teks prosedur, diantaranya sebagai berikut :

1. Judul

Judul pada teks prosedur ini diartikan ialah sebagai suatu aktivitas atau kegiatan yang akan di buat atau dilakukan.

2. Kalimat Pengantar

Kalimat pengantar disini diartikan, ialah sebagai pernyataan pembuka didalam menyampaikan tujuan penulisan.

3. Bahan Dan Peralatan

Bahan serta peralatan diartikan ialah sebagai rincian bahan serta juga peralatan yang digunakan selama proses produksi atau pada aktivitas yang dilakukan.

4. Tahapan Proses Di Tulis Secara Berurutan

Merupakan tahapan atau tata cara atau proses yang harus dilakukan sesuai teks prosedur. Yang tentu tahapan ini harus dilakukan dengan secara berurutan dari awal hingga akhir, artinya tidak boleh ada 1 yang terlupa atau juga tertukar.

Kaidah dan Ciri-Ciri Kebahasan Teks Prosedur

1.    Konjungsi temporal, Pada teks prosedur akan banyak sekali dijumpai kata konjungsi temporal atau kata penghubung yang menyatakan waktu kegiatan yang hadir dan berisifat kronologis seperti selanjutnya, berikutnya, kemudian, lalu, dan setelah itu.

2.    Kata kerja imperatif atau kata perintah, dalam teks ini juga akan banyak dijumpai perintah-perintah dan larangan yang harus ditaati dalam pelaksanaan teks prosedur.

3.    Verba material dan tingkah laku, verba material merupakan sesuatu yang mangacu pada tindakan fisik seperti potong ikan, haluskan bumbu dan lain-lain. Sedangkan verba tingkah laku merupakan tindakan yang dilakukan dengan ungkapan.

4.    Partisipan manusia, merupakan semua manusia yang ikut serta dalam teks prosedur tersebut.

5.    Terdapat bilangan sebagai penanda urutan.

6.    Terdapat kalimat introgatif atau kalimat yang berisikan pertanyaan.

7.    Terdapat kalimat deklaratif atau kalimat yang berisikan pernyataan.


Contoh Teks Prosedur 1: Membuka Rekening Bank

  • Prosedur Membuka Rekening Bank
  • Siapkan fotokopi kartu identitas KTP atau SIM
  • Siapkan fotokopi kartu keluarga
  • Siapkan uang setoran Anda
  • Pergilah ke bank yang diinginkan dan ambil nomor antrean dan formulir permohonan pembukaan rekening.
  • Isilah formulir permohonan tersebut sesuai arahan sesuai dengan data diri Anda.
  • Semua formulir yang telah terisi, ditandatangani di atas materai. Anda dapat membeli materai di petugas apabila tidak membawa.
  • Setelah nomor antrean Anda dipanggil, serahkan formulir permohonan pembuka rekening yang telah kamu isi kepada petugas.
  • Kemudian, tunggulah petugas memproses buku rekening dan ATM Anda.


Contoh Teks Prosedur 2: Cara Menghidupkan Komputer

Cara Menyalakan Komputer Beserta Gambarnya

Langkah Langkah Menghidupkan Komputer :
  1. Colokkan kabel stavol pada stop kontak, pastikan sebelum ditancapkan ke stop kontak stavol dalam posisi off.
    colokkan stavold ke stop kontak

  2. Nyalakan stavol, tekan ON pada stavol/stabilizer lalu cek apakah indikator bergerak ke kanan atau tidak. Jika bergerak ke kanan, maka kondisi stavol normal.

    menyalakan stabilizer komputer

  3. Hidupkan monitor, tekan tombol untuk menghidupkan monitor.

    menghidupkan monitor komputer

  4. Menghidupkan CPU komputer/PC, tekan tombol power posisi lihat gambar di bawah, biasanya lampu indikator menyala. Lalu lihat pada layar monitor biasanya bios sudah berjalan dan tunggu sampai booting selesai.

    cara menghidupkan komputer

  5.  Tampilan windows sudah ada pada layar monitor dan komputer sudah bisa dipakai.

    komputer berhasil menyala
Dari langkah-langkah diatas bisa dipastikan secara prosedural sudah benar sampai dengan tampilnya windows.


-------------------------------------
Setelah memahami materi ini dan untuk menambah wawasan Anda dalam memahami Teks Prosedur, silakan uji pengetahuan Anda melalui QUIZIZZ dengan cara meng-klick tautan ini... Agar apa yang telah Anda pelajari dapat dipahami secara benar dan tepat

Catatan : Link QUIZIZZ merupakan sumber pihak ketiga


0 comments:

Post a Comment

Total Pageviews

Guest Comment