Cara Menggunakan Google Classroom Lengkap, dari Cara Membuat sampai Login
Tahukah Anda tentang Google Classroom? Nah, di artikel kali ini mari simak penjelasan lengkap tentang Google Classroom, mulai dari manfaat menggunakan Google Classroom, cara menggunakan Google Classroom, cara membuat Google Classroom, sampai cara login Google Classroom.
Mengenal Google Classroom
Google membuat aplikasi khusus untuk pengajar dan siswa baik jenjang sekolah, kuliah maupun kelas lainnya. Berbasis aplikasi gratis atau non-profit, Google Classrom memudahkan pengajar dan siswa untuk berinteraksi baik di dalam sekolah maupun di luar sekolah.
Selain itu, dengan menggunakan Google Classroom, pengguna juga bisa menghemat kertas dan waktu. Lebih mudah memberikan tugas dan bisa lebih teratur. Ditambah kelebihannya yang terintegrasi langsung dengan Google Docs, Google Sheets, Google Drive, dan lainnya.
Aplikasi ini bisa dijangkau menggunakan smartphone. Bisa diunduh (download) melalui PlayStore maupun AppStore. Apabila menggunakan Windows dan MacOS, bisa mengakses https://classroom.google.com/.
Manfaat Menggunakan Google Classroom
Beberapa manfaat yang bisa didapatkan apabila menggunakan aplikasi ini diantaranya:
1. Mudah diatur
Pengajar bisa menambahkan siswanya secara langsung atau melalui kode khusus. Hanya butuh beberapa menit untuk mempersiapkan dan mengatur.
2. Hemat Waktu
Membuat, meninjau, dan menandai tugas bisa dilakukan dalam satu tempat.
3. Lebih teratur
Murid bisa dengan mudah melihat seluruh tugas atau tugas yang sedang diberikan dengan jelas di dalam Google Drive.
4. Meningkatkan komunikasi
Pengajar bisa melakukan diskusi atau tanya jawab kapan saja. Siswa bisa membagikan sumber jawaban.
5. Terjangkau dan aman
Cara LogIn Google Classroom
1. Masuk ke aplikasi Google Classroom atau akses lewat https://classroom.google.com/ di laptop/PC.
2. Klik Get Started, dan pilih alamat surel (email) Google yang ingin digunakan untuk bergabung di Google Classroom.
3. Tekan tanda plus (+) di pojok kanan. Jika ingin untuk bergabung di salah satu kelas, pilih Join Class. Untuk pengajar bisa pilih Create Class.
4. Masukkan 7 digit Class Code yang sudah diberikan terlebih dahulu.
5. Jika sudah tergabung ke dalam kelas, kamu bisa melihat tugas atau materi yang dibagikan pengajar di Stream atau Classwork.
Cara Membuat Google Classroom ) Khusus Pengajar
1. Buka classroom.google.com.
2. Di halaman Kelas, klik Tambahkan (tanda + ) lalu pilih Buat kelas.
3. Masukkan nama kelas.
4. Untuk memasukkan deskripsi singkat, tingkat kelas, atau jadwal kelas, klik Bagian dan masukkan detailnya.
5. Untuk menambahkan mata pelajaran, klik Mata Pelajaran, lalu masukkan nama atau klik salah satu nama dari daftar yang muncul ketika memasukkan teks.
6. Untuk memasukkan lokasi kelas, klik Ruangan dan masukkan detailnya.
7. Klik Buat.
Google Classroom akan memberikan kode otomatis yang berguna untuk dibagikan ke siswa-siswanya.
(Cara ini adalah untuk panduan bagi pengajar agar dapat membuat google classroom)
Google Classroom di HP, Login dan Cara Memakainya
Google classroom menjadi salah satu media yang bisa digunakan untuk proses belajar mengajar di tengah pandemi COVID-19 selama sekolah di wilayah zona kuning, oranye dan merah belum dibuka.
Platform ini dikeluarkan oleh Google dan bisa menjadi perantara interaksi antara guru dengan murid sehingga memudahkan untuk memberikan materi dan juga ujian. Google Classroom tidak hanya dapat diakses melalui laptop tetapi juga dengan piranti smartphone.
Untuk login Google Classroom dengan email, pengguna harus berusia di atas 13 tahun sehingga anak-anak di bawah usia tersebut perlu dibantu membuat akun oleh orang tuanya. Persyaratan usia ini tidak berlaku jika sekolahnya terdaftar di domain G Suite for Education.
Berikut cara menggunakan Google Classroom:
1. Bikin Akun
Jika menggunakan smartphone sebaiknya download terlebih dulu Google Classroom di Playstore. Setelah itu buat akun terlebih dulu. Ada tiga pilihan akun yang diberikan, yaitu akun sekolah, akun Google pribadi, atau akun G suite.
2. Masuk ke Google Classroom
Untuk memulai Google Classroom masuk ke situs classroom.google.com.
3. Cara Menggunakannya
Pilih 'Buka Classroom' dan masuk menggunakan akun Gmail. Tap 'Terima' dan akan tertera pilihan Saya Seorang Siswa atau Saya Seorang Pengajar, pilihlah yang sesuai. Kemudian tap 'Mulai'.
Seorang pengajar dengan Google Classroom dapat membuat kelas. Sementara siswa hanya dapat bergabung di kelas yang dibuat oleh pengajar. Selamat belajar dan mencoba Google Classroom di HP!
Cara Menggunakannya
Aplikasi Google Classroom menjadi salah satu sarana untuk belajar dan mengajar. Aplikasi ini bisa meningkatkan produktivitas anak serta pengajar walaupun secara virtual.
Pasalnya, pengajar bisa membuat kelas, memberikan tugas, mengirim masukan dan melihat semua dalam satu aplikasi. Dengan begitu komunikasi belajar dan mengajar bisa lancar.
Berikut cara menggunakanya:
1. Pengertian
Google Classroom adalah aplikasi belajar dan mengajar. Semua orang yang berusia di atas 13 tahun dan memiliki akun Google dapat langsung menggunakannya.
Untuk menggunakanya, download aplikasi google classroom untuk laptop di Chrome maupun di Hp, seperti Apple iOS dan Android. Biaya yang dipungut adalah Rp 0 alias gratis.
2. Cara Menggunakannya
Cara menggunakan Google Classroom dengan membuat akun terlebih dahulu. Ada tiga pilihan akun yang diberikan, yakni akun sekolah, akun Google pribadi, atau akun G suite (perusahaan).
Pertama-tama, kunjungi situs alamat di classroom.google.com. Lalu klik 'Buka Classroom'. Selanjutnya, masuk Google Classroom dengan Gmail.
Kemudian, jika ada pesan datang, klik 'Terima'. Lalu, jika Anda menggunakan akun G Suite untuk Pendidikan, klik Saya Seorang Siswa atau Saya Seorang Pengajar. Terakhir klik 'Mulai'
Pengajar di sini dapat membuat kelas. Sedangkan, siswa hanya dapat bergabung ke kelas yang dibuat oleh sang pengajar.
0 comments:
Post a Comment